TIPS HUBUNGAN SUAMI ISTRI SUPAYA TETAP HARMONIS MESKI LDR
November 10, 2020Bukan perkara mudah bagi segelintir pasangan suami istri yang baru menikah untuk menjalani hubungan jarak jauh. Apalagi jika keduanya terpisah oleh jarak yang sangat jauh, misalnya berbeda pulau atau negara bahkan benua.
Menjadi kewajiban bagi setiap pasangan suami istri yang menjalani LDR untuk tetap menjaga keharmonisan rumah tangga supaya tidak mudah terpengaruh oleh siapapun dan apapun. Meski beresiko, hingga kemungkinannya harus dilaluinya berbagai tantangan seperti khawatir dan curiga, tetapi tidak sedikit pasangan yang tetap bisa setia dan bertahan meski adanya jarak yang memisahkan.
Berikut dibawah ini beberapa tips hubungan suami istri supaya tetap harmonis meski LDR, diantaranya yaitu :
✅ Menjaga Komunikasi
Pastinya kamu pernah mendengar kan jika komunikasi merupakan jantung dari kehidupan antara satu orang dengan yang lainnya? Komunikasi merupakan hal penting yang harus dilakukan semua orang, khususnya dengan pasangan, untuk menjaga hubungan supaya tetap harmonis meski jarak memisahkan.
Mulailah dengan memberikan komunikasi kecil seperti menanyakan kabarnya, menanyakan pekerjaannya, atau bercerita hal hal yang menyenangkan. Hal tersebut mampu membuat hubungan kamu bersama pasangan lebih erat lagi.
Apalagi saat ini kemajuan teknologi telah memudahkan komunikasi, dimana kamu bisa menatap lama wajah pasangan serta mengetahui kegiatan yang sedang dilakukan pasangan dengan memanfaatkan fitur video call.
✅ Saling Menjaga Kepercayaan Dan Kesetiaan
Menjaga sikap percaya dan setia merupakan tips berhubungan LDR yang sangat sulit dilakukan. Padahal kedua hal tersebut merupakan modal utama supaya tetap terjaganya keharmonisan pasangan. Karena jika kepercayaan dan kesetiaan telah hilang maka akan muncul banyak pikiran negatif, misalnya curiga serta berpikiran buruk. Oleh karena itu sebaiknya kamu percaya saja pada pasangan bahwa tidak akan terjadinya hal hal buruk sehingga akan terbangun dengan sendirian kesetiaan.
✅ Selalu Mendoakan Pasangan
Doa merupakan senjata paling ampuh dalam setiap kondisi. Baik saat senang, doa sesudah berhubungan intim, setelah solat, maupun dalam kondisi sedih. Oleh karena itu selalu sampaikan doa untuk pasangan kamu dimanapun dan kapanpun. Doakanlah pasangamu supaya senantiasa diberi kemudahan serta keselamatan dalam menjalankan setiap aktivitasnya. Doa tulus yang dipanjatkan akan memberikan sinyal positif pada pasangan kamu. Oleh karena itu kamu jangan lupa untuk selalu mendoakan pasangan supaya tetap berada dijalan kebenaran.
✅ Ikut Sertakan Anak Dalam Komunikasi
Anak merupakan anugerah terbesar dari Tuhan bagi setiap orang tua. Kehadiran anak menjadi kebahagian serta semangat tersendiri bagi setiap orang tua. Beritahu pasangan tentang tumbuh kembang anak dan kegiatannya. Kamu juga bisa melibatkan si kecil untuk ikut berkomunikasi dengan papa atau mamanya melalui gadget dengan panggilan suara atau panggilan video.
✅ Memberikan Pengertian Dan Perhatian
Dan tips terakhir supaya hubungan suami istri tetap harmonis meski LDR adalah saling pengertian dan perhatian. Ternyata dua hal yang terbilang sepele ini mampu memberikan energi positif bagi pasangan saat jarak memisahkan. Oleh karena itu mulailah dari sekarang memberikan pengertian serta perhatian yang super pada pasangan kamu meski hanya melalui sebuah pesan.
Kamu bisa memberi ucapan-ucapan sederhana seperti sayang, rindu, dan semangat. Kata-kata tersebut ternyata bisa membuat pasangan lebih bersamangat.
Itulah beberapa tips hubungan suami istri supaya tetap harmonis meski LDR. Dengan mengikuti tips tips di atas, dijamin hubungan kamu dan pasangan akan lebih erat dan baik baik saja. Semoga hubungan kamu bersama pasangan tetap terjaga ya keharmonisannya!
0 Komentar
Terimakasih telah berkunjung dan meninggalkan komentar di sini 😊😊
Mohon untuk berkomentar menggunakan kata-kata sopan dan tidak meninggalkan link hidup yah, karena link hidup yang disematkan pada komentar akan saya hapus 😉