AKTRIS KOREA BERWAJAH MIRIP VERSI www.irawatihamid.com
Juli 24, 2016
“Apa sih enaknya nonton drama korea? Jalan ceritanya gitu-gitu ajah dan wajah mereka sama semua. Memang kamu bisa bedain wajah mereka?”
Hayoo, pernah dengar
kalimat di atas? Kalo saya sih sering. Pertanyaan yang diajukan dengan nada
heran itu sering kali dilontarkan pada saya dan ironisnya itu dikatakan oleh mereka
yang belum pernah nonton drama korea (belum pernah nonton drama korea tapi seolah paling tahu tentang drama korea *_______*)
“Come on gaes, yang kalian katakan itu tidaklah benar. Cobalah sekali saja untuk menonton drama korea, maka kalian akan tahu bahwa jalan ceritanya menarik dan wajah mereka itu
berbeda. Walau ada juga sih yang saling mirip satu sama lain"
---
Ahahay, di hari
minggu ini berjumpa kembali dengan saya yang akan membahas salah satu hobby saya. Bila di hari
minggu yang sebelumnya tulisan saya berkaitan dengan film india, hari ini saya
akan menuliskan sesuatu yang berbau drama korea.
Baca Juga: Tentang Drama Korea
Baca Juga: Tentang Drama Korea
Setelah sekian lama
menonton drama korea, tentu sudah banyak aktris dan aktor yang wajahnya
wara-wiri di depan laptop dan televisi saya. Ada yang wajahnya hanya numpang lewat
bagai angin lalu tapi tak sedikit wajahnya yang melekat dalam ingatan dan
hati saya.
Dan dari sekian
banyak aktris dan aktor yang membintangi drama korea yang saya tonton,
beberapa kali saya melihat adanya kemiripan di antara mereka. Menyadari hal itu, akhirnya saya terpikir untuk menuliskannya dalam sebuah blogpost. Kan lumayan bisa nambah-nambah postingan di bulan juli ini, hehe ^________^. Tapi sesuai judul, kali ini saya
hanya akan menuliskan wajah aktrisnya saja, untuk aktornya akan saya
buatkan satu blogpost lain di kesempatan berikutnya.
Penasarankah kamu dengan beberapa aktris yang wajahnya mirip itu? Berikut beberapa aktris korea yang memiliki wajah mirip versi saya:
Penasarankah kamu dengan beberapa aktris yang wajahnya mirip itu? Berikut beberapa aktris korea yang memiliki wajah mirip versi saya:
1. Choi Ji Woo & Chae Yong In
Wajah Choi Ji Woo
tentu sudah tidak asing lagi di mata para pecinta drama korea yah. Saya ingat
banget, saat saya masih duduk di kelas dua SMU (tahun 2002) dan belum tertular
virus drama korea, ada satu drama korea yang tayang di SCTV yang berjudul
Winter Sonata. Mama saya suka banget sama drama ini, tapi saat itu saya tidak
tertarik menontonnya karena jadwal tayang drama ini malam banget. Kalo tidak
salah, sepertinya drama ini tayang pada jam 12 malam waktu Indonesia tengah
deh. Akibatnya, walau penasaran saya tetap melewatkan drama ini. Saat itu saya belum kuat begadang
*masih anak SMA cyiiint*
Saat menonton
telenovela di siang hari, sesekali potongan adegan di drama ini muncul di
sela-sela iklan telenovela yang saya nonton. Akibatnya, walaupun saya tidak
menonton dramanya, wajah para pemerannya cukup akrab di mata saya, terlebih
wajah pemeran wanitanya yang tak lain adalah Choi Ji Woo.
Dan saat saya sudah
terjangkit virus drama korea, salah satu drama yang diperankan oleh Choi Ji
Woo yang berjudul Stairway to Heaven kembali ditayangkan di indosiar. Drama itu menjadi drama favorit saya dan teman-teman di kost-an. Setiap sore kami tak pernah lupa menyaksikan drama ini.
Setelah sekian lama
berlalu dan saya telah menyaksikan banyak drama lain, setahun lalu saya
menyaksikan salah satu drama korea dengan episode yang sangat panjang yang berjudul
“CRUEL TEMPTATION” yang ditayangkan di LBS TV. Saya suka banget sama drama ini.
Dan salah satu pemeran dalam drama ini miriiip banget sama Choi Ji Woo. Pertama
kali melihat Min So Hee yang diperankan oleh Chae Yong In mulut saya langsung bergumam,
“ihh, cewek ini mirip banget deh sama Choi Ji Woo”. Coba bandingkan wajah
keduanya dan berikan tanggapan kamu. Mereka benaran mirip kan?
Hmmm, apa yah yang
membuat mereka berdua terlihat mirip? Menurut saya sih mata, bibir, tulang pipi
juga dagunya. Walau sekarang wajah Choi Ji Woo terlihat sedikit berubah menjadi
agak aneh IMHO tapi bila melihat keduanya masih ada-lah sisa-sisa kemiripan
itu.
2. Chae
Rim & Kim Sung Eun
Siapa yang suka sama
drama korea “All About Eve? Ayo tunjuk tangan! Hmm, toss dulu yuk karena selera
kita sama. Drama ini adalah salah satu drama favorit saya. Bukan hanya karena
jalan ceritanya yang menarik, tapi drama ini memiliki peran penting dalam menjerumuskan
saya ke dalam lembah kenistaan kegilaan pada drama korea.
Entah mengapa saya
suka banget sama pasangan Chae Rim dan Jang Dong Gun dalam drama ini. Dan
karena terlalu suka sama pasangan ini, saya jadi susah move on setelah dramanya
tamat, persis seperti saya susah move on setelah menyelesaikan episode terakhir
DOTS yang sangat fenomenal di seantero kdrama land itu.
Baca Juga: 5 Drama Korea Favorit Saya
Baca Juga: 5 Drama Korea Favorit Saya
Saya merasa belum
siap berpisah dari mereka. Akibatnya, hingga kini saya masih saja kangen ingin
menonton drama ini sehingga membuat saya berburu dvd drama ini. Saya menanyakan
pada teman-teman yang menyukai drama korea apakah mereka memiliki dramanya? Tapi
jawaban mereka rata-rata sama: TIDAK PUNYA. Saya juga beberapa kali membeli
DVDnya via online tapi sayangnya hasilnya mengecewakan. Adakah diantara kamu
yang punya drama ini? Minta dong *pasang wajah memelas*
Nah, setahun yang
lalu saya menonton drama korea yang berjudul Thank You. Dalam drama itu ada
salah seorang pemerannya yang mirip banget sama Chae Rim. Ia adalah Kim Sung
Eun. Dalam drama itu ia berperan sebagai Seo Eun Hee kekasih dari Choi Suk Hyun
ayah kandung Lee Bom, bocah malang yang mengidap HIV karena kecerobohan seorang
dokter. Pertama kali melihat Kim
Sung Eun, entah mengapa saya langsung teringat pada wajah Chae Rim. Ini nih wajah
keduanya
Chae Rim & Kim Sung Eun |
Gimana, mirip kan? Menurut
saya, yang membuat kedua aktris ini mirip adalah mereka memiliki mata, dagu,
bentuk wajah dan senyum yang sama.
3. Ha Ji Won & Lee
Chung Ah
Saya adalah salah
satu orang yang suka menyaksikan akting Ha Ji Won. Drama pertamanya yang saya
saksikan adalah Memories of Bali yang memiliki ending yang sangat tragis L L.
Menurut saya, ia adalah salah satu aktris korea yang aktingnya bagus banget. Ia seperti bunglon yang bisa menjadi
sosok wanita tangguh, kuat, sedikit tomboy namun tetap bisa terlihat lembut dan
feminim. Pokoknya, saya tidak akan
mendapatkan kesan “menye-menye” saat melihat akting aktris yang satu ini. Ha Ji Won adalah salah
satu aktris korea yang dramanya paling banyak saya tonton. Entah mengapa saya
suka ajah gitu melihat aktingnya. Siapapun lawan mainnya rasanya selalu enak
dipandang mata.
Lalu siapakah aktris
korea lain yang wajahnya mirip dengan Ha Ji Won? Ia adalah Lee Chung Ah. Jujur saja,
saya baru pertama kali melihat Lee Chung Ah saat menyaksikan drama korea yang
saat ini masih tayang di LBS TV yang berjudul Wonderful Mama. Dan setelah
beberapa kali wajahnya muncul di drama itu, entah mengapa saya berpikir “kok
wajah dia mirip Ha Ji Won versi menye-menye yah?”. Maksudnya adalah bila Ha Ji Won
terlihat seperti wanita tangguh, maka Lee Chung Ah terlihat sebaliknya. Mungkin
hal ini dipengaruhi oleh karakter Chung Ah di drama itu yang berperan sebagai istri yang pasrah
menerima perlakuan suaminya yang kejam dan suka berselingkuh.
Bagaimana pendapat kamu setelah melihat foto Ha Ji Won dan Lee Chung Ah di atas? Memang mirip kan? Atau hanya saya yang melihat kemiripan mereka? Menurut saya tatapan mata, bentuk wajah dan dagu mereka hampir sama.
4. Choi Jung Yoon &
Lee Bo Young
Saat ini saya sedang mengikuti drama Choi Jung Yoon
yang sedang tayang di LBS TV. Judul dramanya adalah Cheongdamdong Scandal. Drama
ini termasuk dalam salah satu drama korea dengan episode yang sangat panjang yaitu
119 episode. Namun karena jalan ceritanya menarik, maka saya putuskan untuk
menontonnya.
Pemeran utama wanita di
drama ini bernama Eun Hyun Soo yang diperankan oleh Choi Jung Yoon. Ini adalah pertama kalinya saya melihat akting Jung Yoon. Sebelumnya saya bahkan tidak tahu kalau ada aktris korea yang
bernama Choi Jung Yoon. Saat pertama kali
melihat wajahnya, saya seolah dipaksa berpikir “wajah aktris ini mirip sama
siapa yah? Wajahnya mengingatkan saya pada wajah aktris lain yang sebelumnya
pernah saya tonton dramanya.
Setelah berpikir cukup
lama dan mengingat-ingat wajah siapakah yang mirip dengan Choi Jung Yoon ini,
akhirnya saya temukan juga jawabannya. Aktris korea lain yang berwajah mirip
dengan Choi Jung Yoon tak lain dan tak bukan adalah Lee Bo Young si pengacara
cantik dan matre dalam drama I Hear Your Voice. Tidak percaya? Coba lihat foto mereka di bawah
ini
Terlihat mirip kan? Mata,
dagu dan senyum mereka terlihat mirip satu sama lain.
5. Park Si Yeon &
Yoon So Hee
Siapa yang gemes
melihat akting Park Si Yeon di drama Innocent Man? Saya adalah salah satunya. Saat menontonnya, saya benci banget sama peran Park Si Yeon di drama itu. Dengan liciknya
ia memanfaatkan rasa cinta seorang laki-laki unyu (Song Jong Ki memang unyu kan?
hehe J)
untuk mencapai semua ambisinya.
Baca Juga: Di Dalam Cinta, Terselip Sedikit Benci
Baca Juga: Di Dalam Cinta, Terselip Sedikit Benci
Dan setelah saya
pikir-pikir dan saksikan dengan seksama, ternyata Park Si Yeon ini juga memiliki wajah yang mirip dengan
salah satu aktris korea yang masih muda belia yang bernama Yoon So He. Senyum manis
dan tatapan mata yang mereka miliki membuat keduanya terlihat mirip. Foto di bawah ini bisa menunjukkan kemiripan keduanya
6. Lee Chung Ah & Jang
Nara
Lee Chung Ah ini bisa
dikatakan aktris korea yang beruntung deh. Bagaimana tidak, wajahnya mirip
dengan dua aktris korea papan atas. Bila sebelumnya saya tuliskan ia mirip
dengan Ha Ji Won, maka setelah saya perhatikan lagi, masih ada satu aktris korea lain yang juga mirip dengannya. Ia adalah Jang Nara.
Sudah kenal dengan
Jang Nara kan? Pecinta drama korea pasti tahu lah siapa Jang Nara. Hah belum
tahu Jang Nara? Hmm, baiklah akan saya beri tahu. Dia itu adalah salah satu
aktris korea yang sudah menghasilkan banyak karya. Tatapan matanya sendu dan wajahnya imut-imut.
Bila melihat Jang Nara, saya selalu teringat sama seseorang di masa lalu yang
sukaaa banget sama Jang Nara, hehe J J
Pertama kali
menyaksikan akting Jang Nara dalam drama korea adalah di drama yang berjudul
Wedding. Dan dramanya yang terakhir saya saksikan adalah Fated to Love You.
Nah, wajah Jang Nara di drama Fated to Love You inilah yang terlihat mirip
banget sama Lee Chung Ah.
Coba lihat foto
keduanya di bawah ini dan katakan bagaimana pendapat kamu. Setuju kan kalo saya
bilang mereka mirip? (minimal kacamata mereka deh yang mirip, hehe)
Lee Chung Ah & Jang Nara |
Itulah beberapa orang aktris korea yang berwajah mirip satu sama lain versi saya. Yang sering saya dengar, setiap manusia itu memiliki tujuh orang kembaran yang berwajah mirip, jadi rasanya wajar saja bila melihat beberapa aktris korea juga memiliki wajah yang hampir sama. Oleh teman-teman, saya juga sering dibilang mirip sama seseorang yang mereka kenal loh ^__________^
Apakah kamu punya tambahan aktris korea lainnya yang juga berwajah mirip? Sebutkan namanya di kolom komentar yah ^____________^
40 Komentar
Mirip-mirip ya ternyata...aku kadang suka nonton drakor, tapi nggak apal sama artis-artisnya..hehe
BalasHapushehe iya Mba Ika, mereka mirip-mirip :)
Hapusnambahin satu mbk ir, song hye kyo mirip sama inda chakim...
BalasHapushahaaayyyyy..
:D
ahahay, saya lupa masukin Mba Inda :)
HapusBelum pernah nonton Lee Chung-Ah. Jadi barusan Googling. Kata aku sih nggak begitu mirip kecuali foto di atas. Tapi memang Mbak bandingin foto di atas, ya. Hehe.
BalasHapusAku suka Jang Nara. Nggak bosenin lihatnya.
iyakah Mba? saya lihatnya mereka mirip :)
HapusMba kalo aku dejavu itu ngeliat park shin hye sm suji.. gk tau mata aku yg rada siwer yah.. hhee
BalasHapusMb ir aku tambahin song hye kyo ama han hyo joo
BalasHapusiya Mba Nita, emang mereka mirip :)
HapusHan Hyo Joo itu yang main di drakor "W" kan? saya sempat mengira itu SHK loh :)
Lah iya mirip-mirip banget Mba Iraaa
BalasHapusDan itu mereka kok ya cantik-cantik banget ya. Kulitnya muluss bikin aku mupeng XD
Wajah mirip mungkin operasi plastik nya ditempat yg sama kali yessss hahaha
BalasHapushahaha Mas Toro ada-ada saja :D
Hapusada lagi yg mirip, pemeran utama cewe yg main di brilliant legacy (lupa nama asli orangnya) sama Song Hye Kyo, mirip bgt. Aku pikir itu song hye kyo, haha
BalasHapusIya Mba Enny, mereka memang mirip, namanya Han Hyo Joo :)
Hapusbener2 pengamat drakor. Saya ini takut juga karena banyak yang ngepost drakor (meski ini bukan ceritanya) tapi khawatir ntar jadi pengen nonton. Saya anaknya takut jatuh cinta, jadi lebih baik tidak mencicipi saja *halah*
BalasHapusOya, saya bukan tipe yang nganggap ceritanya gitu-gitu ajah dan wajah mereka sama semua lho Mbak.
yaaa... kecuali kalau oplas
Aku bingung sebenernya kalau lihat artis/aktor/aktris Korea, ga familiar itu siapa ini siapa kecuali Lee Min Ho aja hehehe. Mungkin ya ga bisa bedain pesohor Korea ini sama bingungnya bedain pemain bola yang buat saya lebih mudah dikenali *halah*
BalasHapusBerapa kali dikipasin nonton film//drama Korea, akunya ga mau. Takut ga bisa ngatur waktu dan begadang terus nonton :)
Jujur mbak saya gelap gulita sekali kalau sama artis korea mah karena jarang sih nontonnya soalnya kalau sampai nonton nanti malah teriak kencang karena nangis.
BalasHapusbeneran mirip yah...apa tempat operasinya sama#eh..
BalasHapushe2
tapi yang paling akrab wajahnya pemain wnter sonata itu... soalnya ngikutin ..klo sekarang ga pernah ngikutin drakor...
Cuma tau yoon so he doank, gara-gara baru aja nonton let's eat 1 :D aku juga suka nonton drakor, tapi gak mau sering-sering, sekali nonton kudu langsung tamat soalnya, bikin kerjaan keteteran, heuheu
BalasHapus"Memang kamu bisa bedain wajah mereka?"
BalasHapusHehe dulu saya juga sering berasumsi kaya gitu, mbak. Tapi semenjak nonton You're the Apple of My Eye (ehh itu film korea bukan?), ke-sinis-an saya jadi berkurang.
Btw, bisa sampe ngeh gitu ada artis yang mirip. Mbak fans berat drama korea yah?
Salam kenal :)
mirip2 mungkin dokter bedah plastiknya sama :p
BalasHapusmungkin
Biasanya sih itu karena ada salah satu yg ngefans mbak, akhirnya dia mau samain mukanya sama artis idolanya. Operasi plastik udah mainstream di korea sana, hehe
BalasHapusSayapun mengakui garis wajah aktris/aktor korea rada mirip satu sama lain sampai kadang sulit dibedakan
BalasHapusIya, muka aktrisnya emang mirip-mirip. Aku pernah bikin postingan tentang aktornya, hihihi..
BalasHapusIra coba lihat Kim Ha Neul deh, menurutku dia lebih mirip Ha Ji Won daripada Lee Chung Ah. Kim Ha Neul main di Gentleman's Dignity. Aku pernah kecele soalnya :D
oh iya Mba Della, mereka juga mirip, hihihi :)
HapusGak ada yang mirip dakuh ya Mbak? Hahaha...
BalasHapusTak pernah nonton drama Korea, kecuali iklan iklan gitu. Baca namanya aja berasa susah...
Dokter oplasnya pasti sama niiihh, atau sebelom operasi dia nyediain foto muka yang dipengenin ya Mak, "Kaya gini nih dok, mukanyaaaa" Jeng-jeeeeeenggg, sama deh akhirnyaaaaa xD
BalasHapusSaya rada kudet kalo drakor. Baru tadi malam nyoba nonton DOTS. Kesan pertama : cow cew mulus2 semua yak hihihi
BalasHapusAku pecinta K-Pop, kurang ngerti K-Drama.. Tapi gak ada yang miripin kecantikan nya itu loh, brand ambassador nya Laneige, yang main Full House bareng Rain.. Hehehe
BalasHapusMbak ira kreatif banget sampai ingat wajah aktris yang mirip, tapi bener semuanya mirip euy
BalasHapusSetelah diperhatiin baik2 ternyata mereka emang beneran mirip yah, selama inu gak terlalu merhatiiin...mungkin karena aku terlalu fokus sama para aktornya kali yah bhahaha...
BalasHapusAyok, bikin yang versi aktornya juga!
sayapun kalo nonton drakor pasti fokus sama aktornya Teh, bening-bening, gagah-gagah, apalagi kalo ada adegan mandi dibawah shower, hahaha *lalu digetok sama papanya wahyu*
HapusLah Lee Min Ho nya mana mbak Ira? Saya tahunya cuma dia doang, hehe
BalasHapusIya hampir semua aktrisnya wajahnya mirip, mungkin mereka ada hubungan darah ya mbak??? :)
Wahahahahhaha iya mirip,
BalasHapustapi emang kebnyakan wajah orang korea kok mirip - mirip ya mba? apa dokter kecantikannya sama *ups hahahha
aku juga tukang coleksi nonton drama dan film Ha Jiwon, tapi kalo masalah mirip...kalo aku sih bilang Ha Jiwon miripnya sama kim ha neul
BalasHapusSong hye kyo dan han hyo joo miripnya kebangetan
BalasHapusSaya sih sukanya sama Ha Ji won
BalasHapusSaya cuma tau Ha Ji Won dan Jang Nara hihi emang miriv yaaa
BalasHapusHan ji won en lee chung ah emanh mirip bgt. Gaya2 bicara, mimik wajah, en geature tubuh, mirip bgt. Coba aj tonton film lawas my tutor friend 2. Gw sampe bingung, ini bukan han ji won kah??? 😂
BalasHapusKalau menurut aku han ji won sangat mirip ama Uee After school, karakter pembawaan dan aura seksi tangguh lembut mereka sama banget. Wajahnya mirip bgt mnurut aku, beda dikit di bagian mata aja..mata uee lebih belo dari ji won.
BalasHapusTerimakasih telah berkunjung dan meninggalkan komentar di sini 😊😊
Mohon untuk berkomentar menggunakan kata-kata sopan dan tidak meninggalkan link hidup yah, karena link hidup yang disematkan pada komentar akan saya hapus 😉